Makanan Ampuh Obati Patah Hati

Posted By admin on 5/23/2017 | 5/23/2017

makanan ampuh obati patah hati
Cokelat, kacang-kacangan hingga oatmeal merupakan makanan yang direkomendasikan untuk dikonsumsi bagi yang ingin mengobati patah hati. (Foto: Antranias/Pixabay)
Seputar Kita -- Siapa yang tidak pernah patah hati?.  Patah hati adalah salah satu proses hidup yang selalu di hindari oleh setiap orang. Karna jika sudah patah hati maka yang mengalaminya akan susah pulih. Dilansir dari berbagai sumber, ternyata ada makanan yang dapat mengobati patah hati. Berikut lima makanan yang ampuh mengusir patah hati.

1. Cokelat

Cokelat adalah makanan yang paling direkomendasikan ketika patah hati. Tak hanya rasa manisnya yang menggoda, cokelat juga mengandung feniletilamina sebagai antidepresan sehingga dapat menimbulkan perasaan bahagia. Selain itu, cokelat juga dapat meningkatkan kadar serotonin dalam otak. Serotonin memengaruhi mood atau perasaan seseorang. Sehingga, jika kadarnya naik, perasaan jadi lebih nyaman.

Dianjurkan untuk memilih cokelat dengan kadar kokoa tinggi. Ini biasanya terdapat pada jenis dark chocolate. Rasanya memang agak pahit, karena kandungan gula sedikit. Cokelat jenis ini lebih sehat dan tidak akan membuat gemuk.

2. Kacang-kacangan

Seperti ikan, kacang-kacangan mengandung protein, mineral, omega 3 dan asam lemak. Selain bisa jadi camilan sehat, kacang-kacangan seperti kacang tanah dan almond mengandung antidepresan alami yakni magnesium dan zinc. Kacang-kacangan juga membantu tubuh untuk memproduksi dopamin lebih banyak. Hormon ini bisa membuat Anda nyaman dan perasaan senang.

3. Bayam

Mungkin bayam sempat naik daun karena animasi Popeye the Sailorman. Namun sepertinya saat patah hati, bayam juga harus mulai 'dilirik'. Sayuran hijau ini kaya akan asam folat dan magnesium. Kedua mineral ini punya fungsi mencegah depresi.

Selain itu, saat tubuh sering merasa lelah, otot kejang, atau merasa denyut jantung tidak normal, bayam bisa dikonsumsi untuk mengatasi hal ini. Bayam bisa dikonsumsi dalam bentuk salad atau jus.

4. Beri

Beri jenis apapun mengandung antioksidan, seperti vitamin C yang menghambat atau mengurangi produksi hormon kortisol di tubuh. Hormon kortisol sendiri sebenarnya punya peran positif antara konversi protein jadi glukosa, kontribusi pada kerja sistem kekebalan tubuh juga mengurangi peradangan.

Depresi dan rasa cemas bisa meningkatkan kadar kortisol yang dalam waktu yang sama menimbulkan stres. Coba konsumsi stroberi, frambos, kiwi, jeruk, jeruk nipis atau beri hitam untuk mengurangi kadar kortisol saat Anda patah hati.

5. Oatmeal

Tak hanya untuk menu sarapan, oatmeal juga mampu mengobatai patah hati. Oatmela kaya akan nutrisi, mampu menstabilkan kadar gula dalam darah dan menstimulasi produksi hormon serotonin. padukan oatmeal dengan air atau susu, juga dengan buah-buahan favorit. Buah pisang misalnya. Pisang mengandung triptofan, serotonin dan norepinefrin yang mampu mendorong perasaan santai dan nyaman. (op/adm)
Blog, Updated at: 5/23/2017

0 komentar:

Posting Komentar

Translate

loading...